Kenapa Mata Menutup Disaat Bersin ?
Lihat gambar diatas, saat bersin dia menutup matanya kan ?
Apakah anda sadar bahwa tiap kali anda bersin mata anda selalu menutup ? Kalau tidak, coba saja perhatikan orang lain saat bersin. Pasti mereka bersin sambil matanya tertutup.
Disaat kita bersin, mata kita pasti akan menutup secara otomatis. Hal tersebut merupakan sebuah refleks dari tubuh.
"Sebenarnya tertutupnya mata ketika bersin adalah refleks semata," Bert Moritz dari Mayo Clinic (merdeka.com).
Gerakan refleks tubuh adalah gerakan yang dilakukan oleh tubuh tanpa adanya kontrol dari otak. Biasanya gerak refleks bertujuan untuk melindungi tubuh dari bahaya yang bisa mengancamnya. Menutupnya mata saat bersin termasuk gerak refleks tubuh. Jadi tertutupnya mata saat bersin adalah hal yang wajar.
Lalu apakah bisa kita bersin sambil mata tetap terbuka ?
Bukan tidak mungkin untuk tetap membuka mata disaat anda bersin. Tapi untuk melakukannya anda butuh usaha yang keras untuk melawan refleks tubuh. Saya belum pernah bertemu orang yang melakukannya sih.
Jadi kalau anda (mungkin) penasaran gimana sih kalau bersin sambil tetap membuka mata, silakan anda coba sendiri. Meski hal itu susah sih, risiko juga tanggung sendiri ya.
0 komentar: