Dilarang Minum Sambil Berdiri


Sekarang saya akan membahas salah satu kebiasaan buruk yang masih banyak orang lakukan, yaitu minum sambil berdiri. Apakah anda salah satu orang yang sering melakukannya ? Sudah tahu belum kalau hal ini tidak baik ? Kalau belum saya beritahu (kalau sudah tahu ya sudah baca aja).

Sebelum para peneliti ilmiah mengetahui alasan kenapa minum berdiri itu tidak baik, Rasulullah saw sudah melarangnya. Dalam adab makan dan minum dalam islam minum sambil berdiri juga dilarang.
Dalam sebuah hadits, dari Anas Radhiyallahu An'hu dari Nabi Muhammad saw : "Sesungguhnya Nabi Muhammad saw melarang seseorang untuk minum berdiri".
Kenapa minum sambil berdiri itu dilarang ?

Setiap kita minum, air yang masuk ke dalam tubuh akan disaring dahulu oleh ginjal kita yang kemudian akhirnya hanya menyisakan urin. Tapi bila kita minum sambil berdiri, air yang kita minum tidak akan tersaring oleh ginjal kita. Air yang tidak tersaring oleh ginjal akan langsung menuju ke kandung kemih kita. Air yang tidak tersaring tersebut akan mengendap di kandung kemih, dan lama-kelamaan akan membentuk sebuah kristal, dan itulah apa yang sering kita sebut sebagai batu ginjal.

Penyakit batu ginjal bisa terjadi karena beberapa penyebab, salah satunya adalah minum sambil berdiri. Itulah penjelasan secara ilmiah tentang larangan minum sambil berdiri. Kita sebagai umat muslim yang baik haruslah mengikuti ajaran Rasulullah saw. Maka kurangilah kebiasaan minum sambil berdiri, untuk kesehatan diri kita sendiri.

0 komentar: